Erossomeri sedang melakukan regenerasi. Dukungan penuh penuh pun diberikan oleh sang Presiden Klub Silvio Berlusconi. Meski pada bursa transfer musim panas ini belum mendatangkan pemain spektakuler ke Stadion San Siro namun Berlusconi yakin klubnya punya peluang menjadi juara baik itu di Serie A, Coppa Italia hingga Liga Champions.
"Selamat pada Mister (Adriano) Gallani yang sudah membuat lompatan besar dalam membentuk tim yang lebih muda, merespon dengan baik mandat yang diberikan. Musim lalu di paruh kedua kompetisi kami meraih poin lebih banyak dibanding tim lain. Dan kami masih punya pemain muda dari musim lalu. Jadi kami berharap bisa menjalani musim yang bagus," kata Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi seperti yang dilansir situs klub.
Setelah gagal dapat gelar musim lalu, Berlusconi menegaskan pentingnya menyudahi kompetisi dengan meraih titel. Itu disebutnya sudah menjadi tradisi yang harus terus dipertahankan. "Misi Milan sejak saya datang kesini sebagai Presiden menjadikan tim ini penguasa lapangan, menguasai pemain, meraih kemenangan dengan meyakinkan tapi tetap bersikap dengan patut terhadap lawan dan harus merain status klun tersukses di dunia. AC Milan harus menjadi juara," koar Berlusconi.
Keyakinan mantan Perdana Menteri Italia itu akan kekuatan skuadnya saat ini bisa jadi didasari oleh performa AC Milan yang meyakinkan di paruh kedua musim lalu. Sejak pergantian tahun 2013, Milan cuma sekali kalah dari 20 pertandingan yang dijalani di Seri A. Milan pun menjadi tim yang paling banyak mengumpulkan poin diparuh kedua kompetisi lalu.
Tersendatnya transfer Robinho ke Santos sepertinya menjadi ganjalan klun berjuluk I ROSSONERI tersebut mendatangkan pemain hebat ke San Siro musim panas ini. Tapi, kemungkinan besar proses panjang ini tuntas pada 15 Juli mendatang.
"Saya tidak membuang kemungkinan akan ada penambahan kekuatan di tim ini. Tapi kami semua sudah yakin kalau kami bisa memenangi gelar musm ini. Soal Rabinho, saya akan puas jika dia bertaham di AC Milan. Hanya saja, kepergian Robinho yang akan membuat pemain baru datang ke sini. Jika itu terjadi, kami akan menjualnya kembali ke Santos," Pungkasnya.
Sumber Indopos 11 Juli 2013.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)